Pedang Berusia 2.300 Tahun Ditemukan di Cina.
Para Arkeolog menggali dan menemukan pedang berusia 2.300 tahun dari makam kuno dan menunjukkan masih berkilauan.
Artefak itu ditemukan masih tersimpan di dalam sarungnya, dan disimpan dalam kondisi hampir sempurna.
Para arkeolog meyakini pedang ini berusia lebih dari 2.300 tahun.
Penemuan yang menakjubkan ini ditemukan di sebuah makam kuno di kota Xinuang di Cina.
Pedang ini milik Negara yang sedang berperang, 250 tahun pada periode antara Tahun 475 SM hingga 221 SM, yang terlihat sengit dan sering terjadi adalah antara delapan negara pada Dinasti Zhou.
Ketika para ahli dengan hati-hati mengeluarkan pedang itu memakai sarung tangan agar tidak merusak, pedang itu dengan mudah dikeluarkan dari sarungnya. Hebatnya pedang keperakan ini masih berkilau dan tampak dalam kondisi baik.
Tidak diketahui apa yang terjadi pada artefak itu sekarang, meskipun kemungkinan akan dipajang di museum nasional, setelah diadakan pemeriksaan lebih lanjut.
Video :
https://www.youtube.com/watch?v=F5_JL02Okbw&feature=youtube_gdata_player
Sumber :
http://www.mirror.co.uk/news/world-news/archaeologists-unearth-2300-year-old-9546797
Leave a Reply